Jumat, 02 Oktober 2020

Menjaga Kearifan Lokal Yang Mulai Hilang Di Tengah Masyarakat

( Foto RT 002 RW 001 )

Pemuda Kampunk - Minggu, 06 September 2020, Jalan Parit Pak Jawi RT 02 RW 01 Desa Persiapan Sungai Enau A Kecamatan Kuala Mandor B Kabupaten Kubu Raya, (03/10/2020).

Warga Parit Pak Jawi melaksanakan gotong royong karena gertak dijalan lingkungan RT tersebut yang tiba-tiba ambruk disaat hujan yang lebat melanda.

Ketua Rukun Tetangga (RT) Samarwi, membenarkan ambruknya gertak yang biasa dilalui warganya itu pada saat hujan melanda.

Keesokan harinya ketua RT mengajak warga sekitar untuk bersama-sama melakukan perbaikan gertak tersebut agar bisa dimaafkan lagi oleh warga sekitar.

Yuliana Pejabat Kepala Desa Persiapan Sungai Enau A, iya mengatakan sangat mengapresiasi kepada ketua RT dan warga sekitar untuk langsung melakukan gotong royong, ini bentuk sigapnya sebagai amanah yang diberikan masyarakat kepada ketua rt tersebut.

Gotong royong memang sangat perlu diperhatikan, dijaga dan dirawat agar kearifan lokal ini tetap terpatri pada diri kita dan masyarakat lainnya. Bukan apa kegiatan gotong royong ini hampir hilang dimasyarakat karena sudah termanjakan dengan sebuah materi, hingga ada beberpa masyarakat hanya mengharapkan imbalan ketika melakukan kegiatan dimasyarakat setempat, "Tambah Yuliana.

-sr

Tidak ada komentar:

Posting Komentar